Jurnal Silatene (Jurnal Sosial Humaniora) https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s <p>Jurnal Sosial Humaniora adalah Jurnal yang mengkaji isu-isu sosial dan humaniora, seperti : Sosiologi, Ekonomi Politik, Kebijakan Publik, Manajemen Publik, Hukum, Antropologi, Politik, Komunikasi, Pemerintahan, Pembangunan, Pemberdayaan Masyarakat, dan Kesejahteraan Sosial. Jurnal Silatene adalah Jurnal yang diterbitkan oleh Suwaib Amiruddin Foundation (SAF) dan terbit 2 (dua) Kali dalam setahun (April dan Oktober) dengan E-ISSN : 2776-5385. </p> en-US [email protected] (Mirza Abdi Khairusy) [email protected] (M. Fahmi Abduh) Tue, 20 Apr 2021 23:23:15 +0700 OJS 3.2.1.1 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 Kebijakan Pengelolaan Pariwisata Desa Sebagai Potensi Pendapatan APBDES https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/6 <p>Pariwisata merupakan salah satu sektor yang terbesar yang digalakkan oleh pemerintah baik pemerintah pusat ,daerah dan pemerintah desa. Melalui pengembangan pariwisata itulah, dianggap dapat memberikan salah satu sumbangsih untuk pemasukan pendapatan daerah maupun desa sebagaimana Undang-Undang tentang desa mengamanatkan pembentukan Badan Usaha Milik Desa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kebijakan pemerintah pekon gisting atas dalam pengelolaan wisata desa serta untuk mengetahui aspek-aspek apa yang mendukung dan menghambat kebijakan pemerintah pekon gisting atas. Metode penelitian disini adalah metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriptip. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan &nbsp;bahwa kebijakan pengelolaan wisata desa yang dilakukan oleh pekon gisting atas bertujuan untuk memberdayakan masyarakat pekon &nbsp;gisting atas itu sendiri hal tersebut ditinjau dari beberapa enam indicator kebijakan yaitu tujuan yang ingin dicapai, prefensi nilai seperti apa&nbsp; yang perlu dipertimbangkan, sumberdaya yang mendukung kebijakan, kemampuan actor yang terlibat didalam pembutan kebijakan, lingkungan yang menyangkut &nbsp;lingkungan social, lingkungan &nbsp;ekonomi,lingkungan &nbsp;politik dan sebagainya, serta strategi atau rencana &nbsp;yang digunakan untuk mencapai tujuan yang di tetapkan sebelumnya.</p> Malik Malik, Aldi Juliansyah Copyright (c) 2021 Jurnal Silatene (Jurnal Sosial Humaniora) https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/6 Tue, 20 Apr 2021 00:00:00 +0700 Konsep dan Desain Pengembangan Kurikulum Pembelajaran Jabatan Fungsional Perekayasa https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/7 <p>Konsep dan Desain Kurikulum Pelatihan Perekayasa disusun dengan tujuan menyediakan dokumen rencana pembelajaran sebagai acuan, arah, pedoman serta rambu-rambu pengetahuan, ketrampilan dan sikap yang didemonstrasikan peserta didik dalam pelaksanaan proses pembelajaran yang fokus pada kompetensi jabatan fungsional perekayasa. Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) sebagai lembaga pembina jabatan fungsional perekayasa melakukan penyempurnaan sistem pembinaan jabatan fungsional perekayasa melalui pengembangan kurikulum pelatihan komprehensif dan menyeluruh dengan memanfaatkan konsep Kurikulum Berbasis Kompetensi dengan penekanan pada pengembangan kemampuan perekayasa dalam melakukan (kompetensi) tugas-tugas sesuai dengan standar performansi tertentu.</p> <p>Konsep dan desain pengembangan kurikulum pembelajaran serta hasil evaluasi pelaksanaan pembelajaran sebelumnya dengan metodologi pembelajaran orang dewasa, ceramah, diskusi, simulasi dan lainnya pemanfaatan bantuan taxonomi bloomm dan kompetensi cognitif serta kompetensi afektif serta analisis evaluasi pembelajaran apakah dilaksanakan dengan test tulis atau tidak atau bahkan penilaian sikap. Kompetensi jabatan fungsional perekayasa baik kompetensi manajerial, kompetensi bidang maupun kompetensi socio-cultural dengan pendekatan pada program pelatihan jabatan fungsional perekayasa tingkat dasar dan program pelatihan jabatan fungsional perekayasa tingkat lanjutan diantaranya melalui menetapkan kompetensi kerja, merumuskan tujuan kurikuler umum dan tujuan kurikuler khusus, mengidentifikasi mata pelatihan yang umumnya serta mengidentifikasi materi, pokok dan sub pokok bahasan berupa topik esensial dari setiap mata pelatihan. Dan menyusun deskripsi singkat yang merupakan gambaran dan rangkuman keseluruhan tahapan diatas.</p> Edy Syamsuddin Copyright (c) 2021 Jurnal Silatene (Jurnal Sosial Humaniora) https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/7 Tue, 20 Apr 2021 00:00:00 +0700 The Preservation Effort of Sundanese Traditional Game Kaulinan Barudak for Increasing Local Culture Resilience https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/8 <p><em>Sundanese traditional game Kaulinan Barudak has been forgotten due to the development of technology that offers modern android-based games. It is also influenced by the role of parents who provide their children gadget instead of introducing traditional game. As a result children spend more time playing their phone instead of playing with their friends. To overcome that issue, it is necessary to preserve sundanese traditional game Kaulinan Barudak. There is community called Korang Bumi In Cibiru village, Cicantayan district, Sukabumi regency, West Java province, which concern with this phenomenon. Here are five preservation effort of sundanese traditional game kaulinan barudak: first, socializing sundanese traditional game in Korang Bumi community; second, providing some facilities for children to play sundanese traditional game; third, educating children the ways how to play sundanese traditional game; fourth, organizing festivals such as “Festival Egrang” and The 10<sup>th </sup>sport and traditional games Olympics in Padjadjaran University in 2007. These efforts has implications for local cultural resilience: cibiru village become an icon of Egrang village, the awareness of possessing sundanese traditional games is very increasing that creates a sense of pride, and traditional games are played as the preservation effort.</em></p> Yaya Mulya Mantri Copyright (c) 2021 Jurnal Silatene (Jurnal Sosial Humaniora) https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/8 Tue, 20 Apr 2021 00:00:00 +0700 Peran Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam Memberikan Pelayanan Administrasi di Kantor Kecamatan Mataram Baru https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/9 <p>Aparatur pemerintah atau ASN merupakan figur sentral dan mengemban peran penting dalam pelaksanaan pelayanan publik maupun kegiatan pemerintahan dan pembangunan dalam hal ini, ASN merupakan penyelenggara pemerintahan serta bertanggung jawab terhadap tugas dan fungsi dari aparatur sipil Negara dalam memberikan pelayanan publik, tanggung jawab serta peran ASN dari pusat sampai desa diatur dalam Undang-Undang Dasar (UUD) sampai dengan PERDA disesuaikan dengan tugas dan fungsi sesuai kedudukan wilayahnya. Dalam penelitan ini tujuan utamanya yaitu untuk mengetahui dari peran dari ASN untuk mempersembahkan sebuah pelayanan administrasi di kantor kecamatan mataram baru kabupaten lampung timur serta aspek-aspek apa saja yang menjadi penghambat maupun pendukung. Metode penelitian ini mengunakan Metode kualitatif dengan menggunakan suatu pendekatan deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa peran aparatur sipil Negara alam memberikan pelayanan administrasi di kantor kecamatan mataram baru kabupaten lampung timur sudah berjalan dengan baik, tetapi masih banyak hal yang dirasa kurang dalam pelayanan salah satu yang sering menjadi kendala dalam layanan di kantor kecamatan mataram baru adalah sinyal, karana ketika sinyal tidak baik, maka data tidak dapat dikirim dengan cepat sehingga menghambat dalam pelayanan administrasi seperti pembuatan KTP, dalam hal ini aparatur sudah berperan dengan baik karna sumber daya manusia sudah berkualitas tetapi sering terkendala teknis berupa sinyal yang kurang.</p> Agustuti Handayani, Mahmud Wijaya Copyright (c) 2021 Jurnal Silatene (Jurnal Sosial Humaniora) https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/9 Tue, 20 Apr 2021 00:00:00 +0700 Hegemoni Kekuasaan Ustadz Hikmat Arif Terhadap Masyarakat Kampung Dalur Mawar Desa Bojong Pandan Kabupaten Serang: Perspektif Teori Antonio Gramsci https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/10 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaiamana produksi, operasi, dan pengaruh hegemoni kekuasaan Ustads Hikmat Arif dalam praktik sosial masyarakat Kampung Dalur Mawar Desa Bojong Pandan Kabupaten Serang, penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif dengan menggunakan teori Antonio Gramsci, hasil dari penelitian ini mengetahui 1). Proses reproduksi hegemoni kekuasaan Ustadz Hikmat Arif 2). Operasinya hegemoni kekuasaan Ustadz Hikmat Arif dalam kehidupan masyarakat 3). Mempertahankan Pengaruh hegemoni kekuasaan terhadap masyarakat Kampung Dalur Mawar</p> Yugni Maulana Aziz Copyright (c) 2021 Jurnal Silatene (Jurnal Sosial Humaniora) https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://www.gadunganpuncu.desa.id/index.php/s/article/view/10 Tue, 20 Apr 2021 00:00:00 +0700